Kamis, 11 Februari 2010

Membangkitkan Listrik dengan Lutut Anda

knee-power-aKetika anda ingin mencharge handphone anda disaat anda sedang berada di daerah terpencil atau di daerah tersebut tidak ada sama sekali jaringan listrik PLN maka anda tetap dapat mencharge perangkat portable anda (handphone, GPS, mp3 player, pager, dll) dengan hanya berjalan tiap pagi hari atau berlari. Sebab saat ini peneliti di Simon Fraser University Locomotion Laboratory in Burnaby, Canada telah mengembangkan sebuah alat yang dapat mengkonversi gerakan lutut manusia sehingga dapat menghasilkan listrik beberapa Watt.
Cara kerjanya adalah ketika anda berjalan maka otot pada kaki (misal kiri) akan mengangkat kaki kiri ke depan (langkah accelerate) sedangkan kaki kanan akan menjadi tumpuan langkah di posisi belakang (langkah decelerate). Mekanisme mekanik ini akan terus dilakukan otot secara bergantian selama anda berjalan. Ketika langkah accelerate, anda menggunakan energi secara efektif yaitu membawa tubuh anda berpindah lokasi, tetapi ketika langkah decelerate anda mengeluarkan energi untuk otot untuk menjadi tumpuan langkah kaki anda.
knee-power-b
Langkah decelerate ini yang dianggap oleh Max Donelan – pimpinan tim peneliti tersebut sebagai pemborosan energi. Kemudian tim tersebut membuat sebuah penjepit lutut yang dapat menyerap energi terbuang tersebut untuk kemudian mengubahnya menjadi energi listrik. Prinsip kerja alat ini seperti pembangkitan energi listrik dari sistem pengereman (braking system) pada sebuah mobil hybrid. Atau dapat dianalogikan dengan sebuah senter dimana sumber energi listrik berasal dari alat pembangkit listrik seperti catut berpegas. Ketika anda menggenggamnya maka akan dihasilkan listrik.
Berat alat tersebut hanya 1,6 kg dan hasil pengetesan ketika digunakan pada kaki tidak menunjukkan adanya ketidaknyamanan. Informasi ini disarikan dari Inhabitat.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar